Sabtu, 25 Februari 2012

Komentar Ngga Bermutu di Kaskus

Saya suka kesal kalau ada komentar-komentar yang 'ga bermutu' setiap kali buat thread di Kaskus. Yang bisa saya lakukan ya hanya berfikir positif, mungkin yang berkomentar buruk itu tidak memahami tentang pembahasan di thread atau memang sudah jadi kebiasaan, mencari-cari celah kelemahan di thread itu lalu mencaci seenaknya.

Mereka mungkin juga belum tau atau hanya lupa, bahwa apapun perkataan yang diucap semuanya akan dipertanggung jawabkan diakhirat kelak.

Semoga para kaskuser yang merasa sering melakukan junk comments, mohon hentikan kebiasaan anak kecil itu.
Read more > Komentar Ngga Bermutu di Kaskus

Irgy Berhenti 'Nete'

Hari ini, anakku Irgy Munawar Alghani berhenti menyusu ASI. Sebetulnya belum waktunya karena saat postingan ini dipublish Irgy masih berusia 1 tahun kurang 2 minggu. Tapi karena melihat keadaan puting susu istriku yang, maaf, terlihat sudah mau copot, dengan beragam pertimbangan akhirnya saya putuskan untuk memberhentikannya menyusu ASI dan menggantinya dengan susu dus saja.

Tidak tega memang, mungkin karena sudah terbiasa 'nete' mamanya, sekarang dia terlihat seperti orang yang sedang puasa, lemas tak bergairah. Sempat orang tua ku menyuruh supaya jangan dulu diberhentikan nyusu ASI-nya, tapi takutnya jadi susah lagi memberhentikannya.

Akhirnya, saya dan istri memutuskan untuk memberhentikan nyusu ASI-nya secara berkala. Malam hari boleh lah Irgy nete, tapi pagi siang dan sore dia minum susu dus saja.

Mungkin jika ada teman-teman yang membaca artikel ini punya pengalaman seperti ini juga, bisa dibahas sama-sama di kotak komentar.
Read more > Irgy Berhenti 'Nete'

Jumat, 24 Februari 2012

Pembukaan - Postingan Pertama

Ah.. Akhirnya bisa punya blog yang khusus saya isi dengan curhatan, keluahan, pengalaman, or watefer lah yang menyangkut diriku. Tapi, semua hal yang saya tulis ini pastinya ada tujuannya, apa itu? ya apa lagi kalau bukan sharing pengalaman, kalau yang saya sharing adalah pengalaman baik, mungkin bisa jadi inspirasi buat teman-teman, tapi kalau yang buruk, bisa jadi pelajaran dan jangan sampai ditiru. Tapi, tidak 100% apa yang ada pada diri saya saya tulis, ada batasan privasi juga yang harus saya jaga.

Alasan saya menamai blog ini am-freewriting, Agus Munawar Free Writing, sangat jelas kalau blog ini berisi tulisan bebas saya.

Oke deh, semoga saya bisa konsisten menulis dan berbagi apa yang saya tau dan alami di blog ini.



Agus Munawar

Read more > Pembukaan - Postingan Pertama
 
 
Copyright © AM Free Writting
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo